Berikan Pesan Bijak untuk Generasi Muda: Winda KDI Berkunjung ke Perpustakaan IAIN Madura
- Diposting Oleh Admin Web Perpustakaan
- Jumat, 11 Oktober 2024
- Dilihat 291 Kali
Pamekasan - Faiqoh Winda Pratiwi yang lebih dikenal dengan nama panggung Winda KA dan juga mahasiswi IAIN Madura sekaligus finalis 4 besar ajang KDI 2023 mengunjungi Perpustakaan IAIN Madura Pada hari Kamis 9 Oktober 2024. Kehadirannya disambut antusias oleh para mahasiswa dan staf perpustakaan.
Selama kunjungannya Winda tidak hanya berbagi cerita tentang pengalamannya di dunia tarik suara. Tetapi juga diajak membuat konten bersama di Perpustakaan IAIN Madura. Dalam konten tersebut Winda menyanyikan lagu singkat yang menyampaikan pesan moral kepada para generasi muda: "Gara-gara sebotol minuman ... Dia jalan sempoyongan ... Hobi anak muda sekarang yang penting, botol katanya ... Jangan ya dek ya ...Jangan ikuti tren yang negatif ya teman-teman!"
Setelah menyanyikan lagu tersebut. Winda menyampaikan pesan penting kepada generasi muda. "Halo semua! nama saya Winda mahasiswi IAIN Madura. Saya ingin mengingatkan kalian semua untuk selalu bijak dalam memilih hobi. Ayo manfaatkan waktu dengan baik dan positif! Jangan lupa untuk selalu aktif di Perpustakaan IAIN Madura sebagai tempat berkreasi, berkarya, dan meningkatkan literasi kita bersama."
Konten inspiratif ini segera mendapat sambutan hangat dari para pemustaka dan staf yang menyaksikan proses pembuatannya. Dengan pembawaan yang ramah dan penuh energi, Winda berhasil menyampaikan pesan penting tentang bijaknya memilih hobi dan memanfaatkan waktu dengan baik sembari menekankan peran perpustakaan sebagai ruang literasi dan kreativitas.
Kepala Perpustakaan IAIN Madura Bapak Mustajab, S.Ag., S.IPI., M.Pd turut mengapresiasi kehadiran Winda dan mendukung semangat yang disebarkannya. Sejalan dengan upaya perpustakaan dalam menjadi pusat rekreasi dan kolaborasi bagi para mahasiswa. AH