Kepala Perpustakaan IAIN Madura Terima Hibah Buku Berharga dari Profesor Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang
- Diposting Oleh Admin Web Perpustakaan
- Kamis, 21 Maret 2024
- Dilihat 149 Kali
Pamekasan, 21 Maret 2024 - Suasana kehangatan memenuhi ruang Rektorat IAIN Madura pada hari ini ketika Bapak Mustajab, S.Ag., S.IPI., M.Pd. Kepala Perpustakaan IAIN Madura, menerima hibah buku dari seorang tokoh akademik Bapak Prof. Dr. H. Sholihan, M. Ag. Beliau merupakan Guru Besar Filsafat Islam di Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Dalam kesederhanaan namun penuh makna, Drs. Moh. Mashur Abadi, M.Fil.I Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) IAIN Madura hadir sebagai perwakilan dari Prof. Dr. H. Sholihan, M. Ag. untuk menyerahkan hibah tersebut kepada Bapak Mustajab.
Tiga judul buku yang diserahkan oleh Bapak Mashur Abadi adalah karya-karya yang sangat bagus dan bermakna dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan pemahaman keislaman di IAIN Madura. Ketiga judul buku tersebut adalah: Humanisasi Ilmu Keislaman dan Islamisasi Ilmu Modern sebagai Respon Epistemologis Terhadap Tantangan Modernitas,Buku Ajar Falsafah Kesatuan Ilmu Paradigma Keilmuan Universitas Islam Negeri Walisongo Semararang, Etika Global dan Nilai-Nilai Humanistik Etika Islam.
Kepala Perpustakaan IAIN Madura Bapak Mustajab, S.Ag., S.IPI., M.Pd. menyambut hibah buku ini dengan penuh rasa terima kasih dan kebanggaan. Beliau mengatakan bahwa buku-buku ini akan menjadi sumber inspirasi dan pengetahuan yang sangat berharga bagi mahasiswa dan akademisi di IAIN Madura.
Penerimaan hibah buku ini tidak hanya sekadar peristiwa biasa, tetapi juga merupakan bukti nyata dari kolaborasi antara lembaga akademik dalam memajukan ilmu pengetahuan dan pemahaman keislaman di Indonesia. Semoga hibah ini akan menjadi awal yang gemilang bagi perkembangan ilmu pengetahuan di IAIN Madura.(AH)